Apakah Anda ingin melakukan kegiatan wisata pantai yang menyenangkan dan mampu memberikan pengalaman baru yang tak terlupakan? Mungkin dengan mengunjungi beberapa destinasi outbound di Bali bisa menjadi pilihan paling tepatnya, karena sudah pasti indah serta tersedia berbagai fasilitas.
Wisata Outbound Pantai di Bali
Pantai di Bali memang sangat populer di Indonesia karena keeksotisan alamnya yang masih terjaga dengan baik. Bahkan, ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para pelancong yang berasal dari luar negeri. Bukan hanya bisa menikmati keindahannya saja, namun Anda juga dapat melakukan berbagai kegiatan outbound menyenangkan bersama keluarga. Berikut rekomendasi destinasinya!
- Pantai Kuta
Siapa yang tidak asing dengan yang namanya Pantai Kuta? Pantai ini menjadi ikon Pulau Bali karena keindahannya dan ketersediaan fasilitas memukau untuk memenuhi kebutuhan para pengunjungnya. Selain itu, tempat ini juga terkenal menjadi destinasi liburan yang paling banyak diminati.
Tidak hanya itu saja, terdapat banyak sekali aktivitas outbound yang bisa pengunjung lakukan, seperti amazing race, Bali team building, dan masih banyak lainnya. Disamping itu, kebanyakan orang menjadikannya sebagai tempat melakukan kegiatan outbound karena areanya sangat luas.
- Pantai Dreamland
Apakah Anda pernah mendengar tentang Pantai Dreamland yang ada di Bali? Jika belum, maka perlu mengetahui tentang spot outbound yang banyak digemari oleh masyarakat satu ini. Untuk pemandangannya sendiri tentu sangat indah dan tidak perlu diragukan lagi.
Bukan hanya itu saja daya tariknya, di sini juga terdapat berbagai aktivitas outbound yang bisa Anda lakukan dengan fasilitas pendukung yang tersedia. Apalagi di sini sudah ada banyak tempat berteduh yang bisa melindungi pengunjung dari teriknya sinar matahari di pagi hingga siang hari.
- Lovina Buleleng
Rekomendasi selanjutnya ada Lovina Buleleng. Pantai ini terkenal karena memiliki ombak yang tentang dengan pasir pantai berwarna hitam. Keeksotisannya membuat eksistensinya semakin terkenal di kalangan turis asing. Di sini, pengunjung bisa bersantai sembari menikmati keindahan alam yang tersaji.
Tidak hanya itu, jika merasa bosan, Anda bisa melakukan berbagai aktivitas outbound yang seru dan menyenangkan. Disamping itu, pantai ini juga terkenal sebagai habitat atau tempat tinggal banyak lumba-lumba dan biasanya dapat dilihat saat pagi hari.
- Pantai Pandawa
Lokasi pantai outbound di Bali selanjutnya ada Pantai Pandawa. Pantai ini sudah sangat terkenal di telinga masyarakat dan menjadi spot pilihan untuk melakukan berbagai aktivitas di luar ruangan. Untuk pemandangan di sekitarnya sendiri sangatlah cantik karena dikelilingi oleh bukit kapur nan indah.
Selain itu, saat melakukan kegiatan outbound di sini, pengunjung tidak akan merasa kepanasan karena sudah tersedia area yang memiliki atap anyaman dari daun kelapa untuk melindungi dari sinar matahari yang menyengat. Jadi, jangan lewatkan pantai ini saat berkunjung ke Bali.
- Pantai Mertasari
Pantai berikutnya yang kurang dikenal di telinga turis asing maupun pengunjung lokal adalah Mertasari. Di dekat area pantai terdapat sebuah taman yang bernama Taman Inspirasi Mertasari. Lokasinya berada di tepian pantai yang menyuguhkan keindahan pantai yang sangat luar biasa menakjubkan.
Tidak hanya itu saja, Pantai Mertasari juga bisa menawarkan banyak fasilitas yang sangat mendukung kegiatan para pengunjung. Selain itu, di sini terdapat penginapan, wahana, hingga area bermain yang luas. Jadi, Anda dapat berkunjung kesini untuk melakukan berbagai kegiatan outbound menyenangkan.
- Pantai Sanur
Pantai Sanur juga menjadi salah satu spot outbound yang banyak diminati oleh turis asing maupun pengunjung lokal. Tempat ini menyediakan area yang cukup luas untuk melakukan kegiatan di luar ruangan dengan ditemani pemandangan indah pantai dan suara deburan ombak yang merdu.
Selain itu, tersedia juga berbagai jenis permainan air yang menarik, seperti kano. Ini akan membuat kegiatan wisata menjadi lebih menyenangkan dan tentunya tak terlupakan apalagi jika berkunjung bersama keluarga. Bukan hanya itu saja, lokasinya mudah dijangkau dari bandara maupun pusat kota.
- Pantai Tanjung Benoa
Pasti Anda sudah tidak asing lagi dengan destinasi wisata yang bernama Pantai Tanjung Benoa. Tempat ini hadir dengan keindahan pasir putih dan birunya laut yang menyatu menjadi satu sehingga menciptakan keunikannya sendiri. Tak heran jika tempat ini banyak dijadikan sebagai rekomendasi turis.
Selain itu, di sini juga terdapat berbagai watersport yang menyenangkan serta fasilitas outbound seru, seperti jet ski hingga banana boat. Anda dan keluarga maupun kerabat kerja bisa menikmati keragaman aktivitas yang tersedia untuk memaksimalkan kegiatan wisata agar tidak membosankan.